Categories
Ibu dan anak

Tips Menyapih Anak Dengan Sederhana dan Aman

Menyapih atau menghentikan anak menyusu dari payudara merupakan masa yang paling emosional bagi ibu dan anak. Bukan hanya karena selanjutnya akan ada perubahan cara anak mendapatkan asupan, namun karena mayoritas anak mendapatkan ketenangan dengan menyusu langsung pada ibu. Anda bisa membaca tips menyapih anak di internet yang lebih lengkap.

Namun ibu tidak perlu khawatir, menyapih tidak selalu menandakan berakhirnya ikatan intim antara ibu dan anak. Ibu bisa mencari cara yang lain untuk terus menyambung ikatan seperti berpelukan, membaca bersama, dan bermain. Optimalnya masa yang direkomendasikan adalah ketika anak mulai mendapatkan nutrisi tambahan di samping ASI, yakni MPASI (makanan pendamping air susu ibu). Sebagian ahli mengatakan beberapa ciri-ciri, seperti bayi sudah dapat duduk dengan kepala tegak dan dalam waktu lama. 

tips menyapih anak
Tips menyapih anak
  • Mulai Menyapih

Cara memulainya tergantung pada kebutuhan masing-masing baik anak maupun ibu. berikut ini beberapa panduan dan tips menyapih anak. Pertama mulai perlahan-lahan. Menyapih dengan bertahap tidak hanya bermanfaat untuk anak saja, namun juga untuk ibu. dengan menyapih, produksi asi menurun secara bertahap sehingga dapat menghindari resiko pembengkakan pada payudara. 

Kemudian usahakan menyapih di siang hari. biasanya, anak menyusu pada waktu pagi dan malam hari untuk sebuah kenyamanan. Anda bisa mulai menyapih secara bertahap dengan berhenti untuk menyusuinya di saat siang hari, lalu diganti dengan makanan padat. Tips menyapih anak selanjutnya adalah mengenai pemberian asi dengan susu botol atau cangkir. Tetap lakukan sesuai jadwal yang sama selama seminggu. 

Kemudian bisa menciptakan sebuah ritual baru yang menyenangkan sebelum tidur, seperti mendengarkan music ataupun membaca buku. Buatlah anak merasa nyaman dengan tetap memeluknya atau memeluknya. Anda tidak usah memusingkan diri dengan membandingkan pengalaman orang lain, karena pengalaman setiap orang pada dasarnya berbeda.  

Menyapih merupakan kegiatan yang harus dilakukan antara ibu dan anak. Hal ini dikarenakan agar anak tidak ketergantungan minum ASI. Namun, bunda juga harus mengetahui bagaimana tata Tips menyapih anak dengan baik dan benar.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *